Sabtu, 01 November 2014

Siomay Pelangi

Hari minggu biasanya malas masak. Tapi pagi ini semangat masak. Udah lama banget mau eksekusi resep ini tapi baru sempat sekarang. Mumpung bahan-bahannya ada. Tapiii ternyata tepung tapiokanya kurang. Nekat aja deh. Separo tepung diganti tepung terigu. Ternyata tetep enak :)) tapi kalo pemirsaa mau pakai resep aslinya mestinya lebih bagus konsistensinya :p. Karena ini usaha untuk bikin rafa makan sayuran jadi aku selipkan sayuran juga. Warnanya juga jadi bagus kaya pelangi (meski cuma 2 warna :p). Resepnya dari grup NCC. Dan karena ga bikin bumbunya jadi ya dicocol saus aja :D. Menu ini bisa jadi andalan untuk anak GTM lhoooooo sekaligus sebagai one dish meal untuk anak baby-led weaning.
Siomay Pelangi
Resep diadaptasi dari grup NCC dengan sedikit modifikasi
Bahan:
250gr ikan tenggiri ambil dagingnya--> aku pakai ikan kakap merah
100gr ayam fillet
150gr labu siam rebus
2btr putih telur
2 siung bwg putih (disangrai/goreng) --> cuma aku cincang
150-200 gr tepung tapioka --> aku 50gr tapioka+100 gr tepung terigu
Cara Membuat:
- Semua bahan dicampur jadi 1 dlm food processor atau blender. Blender sampai halus.
- Tambahkan tepung tapioka, garam dan lada bubuk secukupnya aduk rata dengan menggunakan sendok, sampai didapat kekentalan adonan sesuai selera.
- Untuk adonan yg ingin ditambah ekstrak sayur, bagi adonan utama menjadi beberapa bagian, blender sayur sesuai selera (bisa wortel, bayam hijau, bayam merah, buah bit, ubi ungu dll), buang airnya ambil ampasnya aduk dlm adonan yg telah dibagi2. Bisa tambahkan tepung lagi apabila adonan kurang kental.
- Cetak adonan dg menggunakan sendok, kukus selama kurang lebih 15 menit. Agar adonan tidak lengket di dandang olesi "sarang" dandang atau alasi dengan kertas roti.
- Sajikan dengan bahan pelengkap dan bumbu

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...