Sabtu, 02 Mei 2015

Pizza with 5 Minutes Knead Dough

Saking banyaknya request untuk share resep pizza andalan yg aku pakai juga buat jualan akhirnya aku posting aja sekalian di blog. Dari kemarin kumat malas ngetik. Hehehe. Maklum lagi mengurangi pakai gadget di depan balitaku yg aktif banget. Maunya dapat perhatian penuh emaknya.
Sebelumnya aku pernah post resep pizza tapi yang tanpa diuleni sama sekali. Dilihat di http://dokter-chef.blogspot.com/2013/08/pizza-tuna-lezat-lembut-tanpa-diuleni.html?m=0 
Kali ini pakai resep yang sedikit diuleni. Jadinya empuk dan bisa lebih mulus penampakannya. Resep ini bisa dipakai untuk membuat roti apa saja (roti manis,pizza,donat). Kalo untuk pizza takaran gula aku kurangi jadi 2 sdm aja. Topping bisa divariasikan sendiri. Untuk memanggangnya bisa pakai oven tangkring,oven listrik,double pan,maupun teflon. Hanya perlu mengenali sifat masing2 alat :). Kalau sekali udah coba pasti akan ketagihan bikin roti sendiri di rumah. Bebas pengawet dan bahan2 tambahan lainnya. Kalo ragi emank musti pakai ya kalo ga ya ga akan jadi :p. Resep diadaptasi dari http://www.mykitchenaddiction.com/2011/05/light-and-soft-dinner-rolls/

Light & Soft Bread 5 Minutes Knead
Recook by chuz's kitchen 

Bahan:
- 225ml susu hangat --> lebih baik pakai UHT kalo ga ada bisa susu bubuk dicairkan. Asal bukan susu kental manis ya :p
- 55gr gula pasir (2 sdm kalau untuk pizza)
- 2 sdt ragi instan (kalau adonan mau diinapkan semalam dikulkas, kurangi jadi 1 1/4 sdt)
- 1 butir telur
- 50gr butter/margarin, cairkan --> kalau aku pakai minyak goreng 50ml
- 1/2 sdt garam
- 250gr terigu protein tinggi (utk hasil lebih lembut saya biasa pakai tepung jepang spt komachi/hime)
- 185gr terigu serbaguna
(Kalau ga ada tepung terigu protein tinggi kaya di halut sini sih pakai terigu serbaguna aja jadi ditotal 250+185= 435gr)
Cara Membuat:
- Siapkan 2 baskom, olesi salah satu dg minyak.
-Hangatkan susu hingga suam kuku.
- Di baskom bersih tuang susu hangat, masukkan gula, aduk. Tambahkan ragi. Tutup serbet diamkan 5 menit.
- Campur semua terigu dg garam, sisihkan.
- Masukkan telur & minyak goreng ke larutan ragi, aduk rata.
- Tuang terigu secara bertahap, aduk dg sendok kayu hingga tak lengket disisi baskom.
- Uleni dg tangan adonan dibaskom selama 5 menit hingga kalis (tidak perlu sampai elastis). Bulatkan adonan, letakkan di baskom yg sudah dioles minyak.
- Sampai tahap ini fermentasikan hingga ukurannya double --> proofing pertama.
- Kalau ukurannya sudah 2x lipat,tinju adonan,kempiskan. Bagi dan timbang sesuai ukuran yg akan digunakan. Kalau saya untuk pizza ukuran 22cm memakai 200gr adonan.
- Bulatkan,olesi minyak, dan resting selama 5 menit di atas loyang pizza/loyang datar untuk kue kering/loyang apa saja yg akan digunakan untuk memanggang pizza.
- Pipihkan adonan sampai ketebalan 1/2 cm dengan menggunakan rolling pin atau tangan. Tusuk2 dengan garpu kecuali yg akan dijadikan pinggiran (crust). kemudian lumuri minyak di seluruh permukaan agak hasil pizza tidak kering
- Diamkan sampai mengembang kembali sekitar 1 jam (kalau ga sabar tahap ini dilewati ga apa2 tapi waktu pemanggangan harus ditambah sampai roti pizza matang)
- Siap diberi topping sesuai selera
- Panggang sampai matang

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...