Senin, 23 September 2013

Cassava Roll (10 mos+) #30hariberbagiresep Day 23

Mau ngepost resepnya rafa nih, sebenarnya ini udah dibikin beberapa hari yang lalu, ngantri di laptop buat diupload. Tapi baru sekarang ada waktu ngepost #soksibuk hehehehe. Masih dalam rangka menghabiskan singkong yang aku beli di pasar minggu lalu. Kalau kemarin dibikin singkong ala thai (resepnya bisa dilihat di sini) kali ini dibikin buat sarapan rafa. resepnya nyontek di buku andalan "buku pintar menu balita 30 hari" wied harry. Bener-bener bervariasi deh menunya. Pas buat yang sering bingung mau masak apa kaya aku :D. Resepnya oke punya, rafa juga doyan banget. Untuk BLWan (baby-led weaning) pas banget nih. Tapi ini agak beda dari resep aslinya. Di resep asli pakai kelapa parut, karena ga punya jadi diskip, mungkin kalo pakai akan lebih enak dan gurih kelapa. Sebagai gantinya aku tambahkan keju parut. Enyaaakkk. Ini aku tulis untuk usia 10 bulan ke atas soalnya rata-rata udah mulai makan cincang kecuali BLW yang hap hap aja mulai 6 bulan :). Yuk mari kita intip resepnya

Cassava Roll (10 mos+)
resep diadaptasi dari "buku pintar menu balita 30 hari" wied harry

Bahan:
- 100 gr singkong kuning/mentega, serut kasar/parut --> aku parut pakai parutan keju
- 50 gr kelapa parut --> lagi ga punya, aku ganti keju parut
- 1 butir telur kocok rata
- 1 sdm mentega/minyak goreng
- 1/8 sdt garam --> untuk di atas 1th
- 1/8 sdt gula pasir  --> untuk di atas 1th
- daun pisang atau alumunium foil secukupnya

Isi:
- 50 gr hati ayam, potong dadu 1/2 cm --> aku ganti daging sapi cincang
- 4 buah buncis iris melintang tipis --> lagi ga punya, jadi ga pakai
- 50 ml air
- 1/2 sdm kecap manis --> di atas 1 th
- 1 sdm minyak goreng

Bumbu Halus:
- 3 butir bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 1/4 sdt terasi --> aku skip
- 1/8 sdt gula pasir --> untuk di atas 1 th
- 1/16 sdt garam --> untuk di atas 1 th

Cara Membuat:
- Isi: tumis bumbu halus hingga harum, masukkan hati daging sapi dan buncis, aduk hingga kaku. Tambahkan air dan kecap manis, masak hingga seluruhnya matang serta cairan kesat.
- Campur rata singkong dengan kelapa, gula pasir, garam, telur, dan mentega/minyak goreng.
- Ratakan adonan singkong di atas selembar daun pisang atau alumunium foil, beri isi di atasnya. Gulung sambil dipadatkan. Kunci kedua ujung gulungan dengan tusuk gigi (untuk daun pisang) atau pelintir memutar (untuk alumunium foil).
- Kukus sekitar 30 menit
- Setelah dingin, buka bungkusan, potong-potong dan sajikan.

3 komentar:

  1. Wah..pinter sekali ya Mak..Rafa, udah bisa maem begini..sipp..:)

    BalasHapus
  2. Mas Yodha aja ..kalah dech..picky eater banget..hihi...pdhl suka ku masakin macam2..:)

    BalasHapus
  3. @Diah Didi: alhamdulillah mak, kemarin ngenalin makanannya di samping disuapin sambil pakai metode BLW (baby-led weaning). meski picky eater juga tp rafa termasuk pinter makannya. usia 9 bulan udah bisa makan jagung utuh :) skrg maemnya lbh macem2 lg. tp kalo lg kumat picky-nya mau dimasakin apa aja yg enak2 juga ga mau

    BalasHapus

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...